Victory! Tim Nasional Mobile Legend Indonesia Meraih Kemenangan Pada Fase Group dan Melaju ke Babak Semi Final SEA Games 2021

Sumber: https://beritadiy.pikiran-rakyat.com/

Kompetisi Mobile Legend kali ini diikuti oleh tujuh negara Asia Tenggara yaitu, tuan rumah Vietnam, Malaysia, Laos, Myanmar, Filipina, Singapura, dan tak tertinggalan negara tercinta kita Indonesia.

Pada babak penyisihan, dari ketujuh negara tadi kemudian dibagi menjadi 2 group, Indonesia sendiri berada di group B Bersama Vietnam dan Singapura, sedangkan group A berisi Laos, Myanmar, Malaysia, dan Filipina.

Hasil pertandingan dibabak penyisihan group, Indonesia berhasil menang mudah atas Vietnam dan Singapura, dengan begitu Indonesia mengantongin 6 points dan memimpin klasemen group B.

Di game pertama, Indonesian berhadapan dengan tuan rumah Vietnam, Indonesia yang beranggotakan Albert (ling), Luminaire (lylia), Kiboy (angela), R7 (akai), dan Cw (wanwan) berhasil mengalahkan Vietnam hanya kurun waktu kurang dari 15 menit. Akumulasi points kill, Indonesia 20 points kill, sementara Vietnam hanya 3 points kill. Aksi Cw dengan wanwan nya berhasil mendapatkan maniac dan mengalahkan Vietnam di babak pertama ini.

Di babak kedua, Indonesia kembali berhasil memenangkan babak kedua ini dengan akumulasi points kill, 24 points kill untuk Indonesia dan 5 points kill untuk Vietnam. Dibabak kedua ini Albert (fanny), Kiboy (franco), Luminaire (cecilion), R7 (dyroth), dan Cw ( brody) berhasil mengalahkan Vietnam di menit ke 15. Setelah berhasil mengalahkan tuan rumah, Indonesia mendapatkan 3 point.

Di game kedua, Indonesia berhadapan dengan Singapura, di game kedua ini Indonesia mengganti permainnya, Kiboy digantikan dengan Vyn, sedangkan Luminaire digantikan dengan Sanz. Indonesia yang beranggotakan Albert (baxia), Vyn (franco), Cw (grock), R7 (Esmeralda), dan Sanz (Xavier) berhasil menaklukan Singapura dengan akumulasi kill point 13 untuk Indonesia, sedangkan 9 kill points untuk Singapura. Di menit ke-13 Indonesia berhasil mengakhiri babak pertama dengan kemenangan atas Singapura.

Di babak kedua kali ini Indonesia mendapatkan perlawanan yang tidak mudah dari Singapura. Tetapi Vyn cs bisa berhasil membalikkan keadaan pada menit ke-10. Indonesia yang beranggotakan Albert (Hayabusa), Vyn (franco), R7 (chou), Sanz (cecilion), dan Cw (Beatrix) berhasil menutup game kedua dengan kemenangan pada menit ke-12.

Dengan ini Indonesia berhasil melibas kedua lawannya, dan saat ini Indonesia memimpin klasemen group B dengan perolehan 6 points. Dengan begitu Indonesia dipastikan lolos melaju ke babak Semi Final SEA Games 2021.

#MobileLegend

#SEAGames2021


Comments

Popular posts from this blog

Modal Pertama Untuk Dapat Lolos ke Piala Asia 2023, Indonesial Berhasil Mengalahkan Kuwait Dengan Skor 2-1

Cara Daftar Akun di Aplikasi Akulaku Terbaru dan Mendapatkan Limit Gede 2022

Tips Untuk Kalian Para Pemula Toram Online